Catatan atas Laporan Keuangan
Blud.co.id - Paragraf 83 Kerangka Konseptual Nomor 71 Tahun 2010 menjelaskan bahwa catatan atas laporan keuangan meliputi:
- Penjelasan naratif atau rincian dari angka yang tertera dalam Laporan Realisasi Anggaran
- Laporan Perubahan SAL
- Laporan Operasional
- dan Laporan Perubahan Ekuitas,
- Neraca,
- Laporan Arus Kas.
Catatan atas Laporan Keuangan mengungkapkan/menyajikan/menyediakan hal-hal sebagai berikut:
- Mengungkapkan informasi Umum tentang Entitas Pelaporan dan Entitas Akuntansi;
- Menyajikan ikhtisar pencapaian target keuangan selama tahun pelaporan berikut kendala dan hambatan yang dihadapi dalam pencapaian target;
- Menyajikan informasi tentang dasar penyusunan laporan keuangan dan kebijakan- kebijakan akuntansi yang dipilih untuk diterapkan atas transaksi-transaksi dan kejadian-kejadian penting lainnya;
- dan menyajikan rincian dan penjelasan masing-masing pos yang disajikan pada lembar muka laporan keuangan
- Mengungkapkan informasi yang diharuskan oleh Pernyataan Standar Akuntansi Pemerintahan yang belum disajikan dalam lembar muka laporan keuangan;
- Menyediakan informasi lainnya yang diperlukan untuk penyajian yang wajar, yang tidak disajikan dalam lembar muka laporan keuangan
Hal-hal yang harus dimuat dalam Catatan Atas Laporan Keuangan BLUD antara lain:
- Informasi umum.
- Kebijakan akuntansi
- Penjelasan atas pos-pos Laporan Realisasi Anggaran (LRA)
- Penjelasan atas pos-pos Laporan Perubahan Saldo Anggaran Lebih (LPSAL)
- Penjelasan atas Laporan Arus Kas (LAK) berisi mengenai :
- Aktivitas operasi yaitu arus masuk kas dari pendapatan dan arus keluar kas untuk biaya operasional dan biaya non-operasional,
- ktivitas investasi seperti arus masuk kas dari pendapatan hibah,
- Aktivitas pendanaan yaitu arus masuk kas dari divestasi dan penerimaan utang,
- Kenaikan dan penurunan bersih kas dan setara kas,
- Saldo awal dan saldo akhir kas dan setara kas.
- Penjelasan atas pos-pos Laporan Perubahan Ekuitas (LPE)
- Penjelasan Atas Pos-Pos Neraca berisi mengenai :
- Pos-pos aset yaitu aset lancar, investasi jangka pendek, investasi jangka panjang, aset tetap, dan aset lainnya.
- Pos-pos kewajiban yaitu kewajiban jangka pendek dan kewajiban jangka panjang.
- Pos ekuitas akhir
Comments (0)